BNN Kota Sawahlunto Tes Urine Sejumlah Wartawan

 Kesehatan

SAWAHLUNTO, RADARSUMBAR- Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Sawahlunto lakukan tes urin sejumlah wartawan yang tergabung dalam organisasi profesi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI). Tes urin dilakukan di Kantor PWI kota Sawahlunto, Jalan Nusantara Komplek Lpangan Sepakbola Ombilin, Jumat (15/11). Hasil tes urin, empat wartawan tang mewakili semuanya negatif Narkotika.

Kepala seksi Pencegahan, BNNK Sawahlunto, Erlina Juwita mengatakan, kegiatan yang dilakukan tersebut menyasar lingkungan swasta, yang kali ini PWI kota Sawahlunto.

Dia menilai, wartawan yang merupakan profesi yang mendapat tempat atau kepercayaan ditengah tengah masyarakat, harus dapat menjadi contoh untuk tidak terjerat kepada Narkoba.

“Dari hasil ini, kita ingin wartawan juga sebagai penggiat anti Narkoba. Bisa menjadi contoh bagi masyarakat luas agar tidak bersentuhan dengan barang haram tersebut,” katanya. (SQ1)

 

 

Related Posts