Tubuh Piyawat Harikun ambruk dan meninggal di lantai di bawah meja komputernya. Pemeriksaan tim medis menunjukkan ia terkena stroke yang disebabkan karena bermain games komputer semalam suntuk.
RADARSUMBAR- Seorang remaja asal Thailand tumbang dan meninggal di depan komputernya setelah semalam suntuk bermain game.
Diakui oleh orang tuanya, sang anak bermain game komputer sepanjang waktu liburan sekolahnya.
Piyawat Harikun (17) menjalani hari libur sekolahnya mulai akhir bulan Oktober dengan bermain game komputer di rumahnya, di Udon Thani, Thailand Utara.
Ia menggunakan waktu luang untuk bermain multiplayer battle games di kamarnya.
Orang tuanya menuturkan anak laki-lakinya tersebut sering terjaga semalam suntuk saat bermain game komputer, seperti dilaporkan DailyMail, Senin (5/11/2019). (SQ1)