PSBB JILID 2 AKAN DIALAKSANAKAN SAMPAI 29 MEI

 Berita Pilihan, Berita Terupdate, International, Investigasi, Kesehatan, kota propinsi, Nagari / Desa, Nasional

Sawahlunto–sesuai kesepakatan bersama dengan gubernur dan kepala daerah lainnya se sumatera barat,kota sawahlunto akan memberlakukan PSBB tahap 2 sampai dengan 29 mei 2020 ujar deri asta.

Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran virus covid-19 di sumatera barat pada khususnya kota sawahlunto,karena waktu tersebut adalah waktu yang sangat rawan dan kenapa kita ambil kesepakatan ngambil waktu sampai tanggal 29 mei,karena kita akan manghadapai masa lebaran idul fitri dan ini masa yang sangat rawan sekali ujar deri asta.

Oleh sebab itu kita sepakat akan meperpanjang masa berlakunya PSBB ini,langkah yang dilakukan pemerintah kota sawahlunto dalam mnghadapi PSBB JILD 2 ini adalah dengan memperketat perbatasan karena menurut kita ini adalah langkah yang terbaik dalam memutus mata rantai covid-19.

Oleh sebab itu dilapangan kita menambah 2 posko penjagaan yang terlatak di perbatasan kabupaten solok dan di perbatasan kabupaten sijunjung,jadi kalau dulunya kita hanya punya dua posko yang sekala besar dan kota,sekarang ini kita sudah mempunyai empat posko,ini dalam rangka pengetatan orang yang masuk ke kota sawahlunto.

Untuk kegiatan pasar sendiri saya mengetatkan bahwa pedagang pedagang yang datang ke kota sawahlunto khususnya pedangan yang tidak berjualan sembako untuk sementara waktu tidak diperbolehkan masuk ke kota sawahlunto apalagi yang berasal dari zona merah pungkas deri.(djasrizal)

Related Posts