RADAR NEWS – PEKANBARU – Pembangunan Rumah Layak Huni (RLH) bantuan keuangan (Bankeu) khusus Provinsi Riau Tahun Anggaran 2022 di 30 kelurahan oleh Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kota Pekanbaru yang melibatkan kelompok masyakat (Pokmas) sudah mencapai 50 persen. Plt Kepala Dinas Perkim Kota Pekanbaru, Indra Pomi Nasution kepada media melalui Kepala Bidang Kawasan Pemukiman Kevin Okta Saputra S.STP M.Si, Senin (24/10) mengatakan, pembangunan RLH berjalan dengan baik.Menurut Kevin, saat ini pihaknya menunggu pencairan tahap dua dan tiga terlebih dahulu. “Progres baru 50 persen.Karena menunggu pencairan tahap ke 2 dan ke 3 terlebih dahulu,” ujar Kevin. Pembangunan RLH tahap satu dilakukan setelah dicairkannya anggaran tahap pertama sebesar Rp 2,4 miliar oleh pihak Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Pekanbaru. Yang mana anggaran tersebut sebelumnya disalurkan Pemerintah Provinsi Riau ke BPKD Kota Pekanbaru.Total anggaran bankeu dari Pemerintah Provinsi Riau untuk membangun RLH di 30 kelurahan mencapai Rp 5,4 miliar. Dari total nilai lebih kurang Rp 5,4 miliar, 40 persen sudah disalurkan BPKD Kota Pekanbaru ke rekening 30 Pokmas di kelurahan untuk pembangunan tahap pertama.(00012)
Pembangunan RLH Capai 50 Persen
RADAR NEWS Berita Pilihan, kota propinsi
Pembangunan RLH Capai 50 Persenby RADAR NEWSon.Pembangunan RLH Capai 50 PersenRADAR NEWS – PEKANBARU – Pembangunan Rumah Layak Huni (RLH) bantuan keuangan (Bankeu) khusus Provinsi Riau Tahun Anggaran 2022 di 30 kelurahan oleh Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kota Pekanbaru yang melibatkan kelompok masyakat (Pokmas) sudah mencapai 50 persen. Plt Kepala Dinas Perkim Kota Pekanbaru, Indra Pomi Nasution kepada media melalui Kepala Bidang […]