”NASIB SD YANG JAUH DARI KOTA ”
Radar News-– Pesisir Selatan-Untuk meningkatkan kiprah kaderisasi di bidang pendidikan tentunya dimulai dari sekolah dasar, karena dari situlah anak-anak mulai mengenyam pendidikan di berbagai bidang tentunya tidak lepas dari fasilitas yang memadai di lingkungan sekolah,walau pun tidak berkecukupan. Untuk kebutuhan sekolah dasar itu sendiri. pergi ke SD N 10 silaut, melihat fasilitas dan gedung sekolah, dan bertepatan dengan kedatangan Wartawan radar dari kota Padang cuaca sedang hujan, jadi kami bertemu dengan kepala sekolah, BAHARUDIN (PAK UJANG), kami bertanya, bagaimana kabar? situasi sekolahnya pak… Pak Ujang Spotan menjawab, beginilah sekolah kami saat hujan seperti yang bapak lihat, jawab pak Ujang selaku kepala sekolah. Hampir semua atap sudah tidak bisa ditambal lagi, karena sudah rapuh, Kami sangat prihatin dengan nasib SD N 10 SILAUT yang terletak di ujung Pesisir selatan, sangat jauh dari kota kecamatan Pesisir .Berbangalah untuk anak-anak yang tinggal dekat kota,atau dekat dari kota kabupaten nya sendiri, dengan peralatan dan perlengkapan yang baik., Dan gedung sekolah yang bagus , tentunya akan lahir pula anak-anak berprestasi. anak-anak yang berada di dekat kota mandiri. Hal inilah yang harus kita perhatikan khususnya kepada Dinas Pendidikan Kabupaten Pesisir Selatan agar lebih memperhatikan anak-anak yang jauh dari jangkauan dinas pendidikan. Dalam rangka pemerataan pendidikan dari tingkat desa ke kota itu sendiri (ALEX)